Breaking News

Peduli Jurnalis,Anggota DPD RI Cerint iralloza Tasya S.ked Salurkan Bantuan

 



PADANG, SUMATERA BARAT — Anggota Dewan Perwakilan Daerah Republik Indonesia (DPD RI) asal Sumatera Barat, Cerint Iralloza Tasya, S.Ked., menggelar kegiatan silaturahmi bersama para jurnalis, Selasa sore (16/12/2025). Kegiatan yang berlangsung hangat dan penuh keakraban tersebut digelar di Gedung Lembaga Kerapatan Adat Alam Minangkabau (LKAAM) Sumbar.



Silaturahmi ini menjadi momentum penting dalam memperkuat hubungan kemitraan antara wakil daerah di tingkat nasional dengan insan pers, khususnya media yang selama ini berperan aktif menyampaikan informasi kepada masyarakat, terutama di tengah kondisi bencana alam yang melanda sejumlah wilayah di Sumatera Barat.


Acara tersebut diinisiasi oleh Prof. Dr. Hanul,ketua DPW MOI Sumbar, yang dalam sambutannya menyampaikan apresiasi tinggi terhadap sosok Cerint Iralloza Tasya. Ia menilai Cerint sebagai kebanggaan masyarakat Sumatera Barat karena kiprahnya yang dinilai aktif, responsif, dan konsisten dalam memperjuangkan kepentingan daerah, termasuk saat membantu masyarakat terdampak bencana.


Cerint adalah contoh generasi muda Minangkabau yang mampu membawa perubahan. Kiprahnya tidak hanya di parlemen, tetapi juga langsung turun ke masyarakat, terutama saat bencana,” ujar Prof. Hanul.


Cerint Iralloza Tasya, S.Ked., yang lahir di Padang, saat ini dikenal sebagai senator termuda di Indonesia pada periode 2024–2029. Ia merupakan lulusan Sarjana Kedokteran Universitas Baiturrahmah, dengan latar belakang pendidikan yang kuat serta pengalaman profesional di dunia usaha.


Sebelum terjun ke dunia politik, Cerint telah lebih dahulu berkecimpung sebagai pengusaha muda. Pengalaman tersebut membentuk karakter kepemimpinannya yang dinilai visioner, disiplin, dan dekat dengan masyarakat.


Dalam pertemuan tersebut, Cerint menyampaikan apresiasi dan rasa hormatnya kepada para jurnalis media online yang dinilainya memiliki peran strategis dalam menyampaikan informasi yang cepat, akurat, dan berimbang kepada publik. Terlebih dalam situasi darurat bencana, media menjadi garda terdepan dalam menyuarakan kondisi riil di lapangan.



Sebagai bentuk kepedulian dan penghargaan, Cerint turut membagikan bikisan dan buah tangan kepada para jurnalis yang selama ini aktif meliput dan memberitakan kondisi bencana di Sumatera Barat. Sikap rendah hati dan pendekatan yang humanis terlihat jelas dari senator muda tersebut selama acara berlangsung.


 “Media adalah mitra strategis kami. Silaturahmi ini bukan sekadar pertemuan formal, tapi ruang untuk saling mendengar dan memperkuat sinergi,” ungkap Cerint.


Sebagai Anggota DPD RI, Cerint Iralloza Tasya fokus memperjuangkan isu-isu strategis daerah, khususnya di bidang pendidikan, kesehatan, serta pembangunan infrastruktur di Sumatera Barat. Ia juga dikenal aktif menjalin komunikasi lintas sektor, mulai dari tokoh adat, akademisi, hingga insan pers.


Para jurnalis yang hadir menyambut baik kegiatan tersebut dan berharap silaturahmi seperti ini dapat terus berlanjut sebagai wadah diskusi terbuka, penyampaian aspirasi, serta penguatan peran media dalam pembangunan daerah.



Dengan digelarnya silaturahmi ini, diharapkan hubungan antara DPD RI dan insan pers di Sumatera Barat semakin solid, demi terwujudnya informasi publik yang berkualitas serta pembangunan daerah yang berkelanjutan.(*)

Tidak ada komentar

Selamat datang di Website Kami, Terima kasih telah berkunjung.. Semoga anda puas!!