Breaking News

Hitungan Bulan, Lining Sungai Batang Tambuo di Kabupaten Agam "Ambruk" Riyo Febrianto Humas PT. Daka Mega Perkasa : Murni Faktor Alam

Lining sungai Batang Tambuo yang ambruk, dan foto plang proyek


Padang,(SUMBAR). internewss - Menyoal pemberitaan sebelumnya, proyek pengendalian banjir Batang Tambuo di Kabupaten Agam, yang dikelola PPK Sungai dan Pantai I SNVT PJPA WS Indragiri-Akuaman, WS Kampar, WS Rokan Propinsi Sumatera Barat, Balai Wilayah Sungai Sumatera V (BWSSV) Padang, "ambruk". Konstruksi lining sungai yang dikerjakan PT. Daka Mega Perkasa dengan nilai kontrak sebesar Rp. 12,9 miliar lebih terjadi kerusakan dan patah diterjang air. Padahal pekerjaan bernomor kontrak HK.02.03/BWS.SV-PJSA.IAKR/SP.I/03, baru selesai PHO pada bulan Desember 2021, namun di bulan Februari 2022 sudah ambruk diterjang banjir.


Menanggapi pemberitaan tersebut, Riyo  Febrianto humas kontraktor PT. Daka Mega Perkasa kepada internewss, menyampaikan, bahwa rusaknya lining sungai tersebut akibat banjir yang terjadi pada bulan Februari. "Itu murni faktor alam, karena pada titik yang rusak tanah bagian bawah tergerus air sehingga membuat lining turun menimbulkan kerusakan"kata Riyo Febrianto.


Riyo Febrianto menyakinkan internewss, bahwa kerusakan yang terjadi pada lining tersebut bukan disebabkan oleh aspek kesalahan teknis."Secara teknis tidak ada masalah, kerusakan terjadi hanya karena faktor alam, akibat banjir tanah bagian bawah digerus air yang menyebabkan lining tergantung dan turun"katanya lagi.


Menurut keterangan Riyo Febrianto, panjang lining yang rusak oleh banjir sekitar 10 meter."Saat ini kita tengah memperbaiki lining yang rusak, mudahan dalam masa pemeliharaan pekerjaannya bisa diselesaikan"ungkap Riyo Febrianto.


Sementara itu, Projo Sumbar melihat miris peristiwa ambruknya konstruksi lining sungai Batang Tambuo di Kabupaten Agam. Sebab peristiwa ambruknya konstruksi lining tersebut tidak boleh di pandang biasa, karena perlu kajian teknis untuk menguatkan pernyataan pihak pengguna anggaran dan kontraktor nya. Seperti pernyataan Projo Sumbar atas pembangunan infrastruktur dibawah naungan BWSS V Padang, tunggu liputan selanjutnya !. (Men/int)

Tidak ada komentar

Selamat datang di Website Kami, Terima kasih telah berkunjung.. Semoga anda puas!!